Penghormatan & Pelepasan Jenazah Alm. Bapak I Ketut Suarta, S.h.
- Sabtu, 10 Mei 2025
- 1
- Dilihat kali
Karangasem, 10 Mei 2025. Segenap Hakim dan Pegawai Pengadilan Negeri Denpasar menghadiri acara Penghormatan dan Pelepasan Jenazah Hakim Pengadilan Negeri Denpasar, Alm. Bapak I Ketut Suarta, S.H., yang meninggal dunia pada Hari Jumat, 9 Mei 2025. Acara tersebut dilaksanakan di rumah duka di Banjar Samuh Desa Bugbug Candidasa Karangasem Bali. Hadir pula dalam acara tersebut adalah para Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Denpasar beserta beberapa rekan Hakim dari pengadilan lainnya.
Acara diisi dengan upacara penghormatan jenazah dengan menyelimuti jenazah almarhum dengan Bendera Merah Putih, doa bersama, dan pelepasan jenazah kepada keluarga besar untuk kemudian akan dimakamkan sore harinya.
"Selamat Jalan Bapak I Ketut Suarta, S.H., Semoga dilancarkan jalannya untuk mendapat tempat terbaik disisi Ida Sang Hyang Widhi Waca/Tuhan Yang Maha Esa dan segala khilaf selama menjalani kehidupan di dunia diampuni oleh-Nya. Doa kami sekeluarga besar PN Denpasar khususnya dan seluruh warga pengadilan umumnya menyertai Bapak."